Equipment APP.
back to top
Thursday, February 6, 2025
More
    HomeMiningEpiroc perkenalkan versi long-feed dari SmartROC C50

    Epiroc perkenalkan versi long-feed dari SmartROC C50

    Alat bor permukaan Epiroc, SmartROC C50, kini tersedia dalam bentuk umpan panjang (long-feed) dan standar. Mesin ini menggabungkan tingkat penetrasi yang tinggi dengan kualitas lubang yang unggul—bahkan dalam kondisi-kondisi paling menantang sekalipun.

    Mesin bor permukaan terkemuka Epiroc, SmartROC C50, kini tersedia dalam bentuk umpan panjang dan standar. Foto: Epiroc

    SmartROC C50 dengan long-feed memungkinkan rig COPROD ini mengebor lebih cepat per shift dengan meningkatkan waktu pengeboran dan mengurangi waktu yang dihabiskan untuk mengganti batang-batang pengeboran.

    Dengan lebih sedikit penggantian batang berarti mengurangi keausan pada bahan-bahan habis pakai dan membantu menurunkan biaya bahan bakar, sehingga menjadikan mesin ini lebih hemat biaya.

    SmartROC C50 adalah salah satu mesin bor tercepat, teraman, dan paling efisien yang tersedia di pasar. Mesin bor permukaan yang terkenal ini adalah pilihan favorit bagi para kontraktor dan pelanggan-pelanggan pertambangan yang membutuhkan tenaga yang kuat dan presisi. Ini berkat teknologi COPROD yang menawarkan kombinasi unik antara presisi dan kecepatan. Dengan dukungan umpan panjang yang baru, alat ini akan memberikan manfaat bagi operasi penambangan dan penggalian di seluruh dunia.

    SmartROC C50 dengan umpan panjang dapat membawa starter rod 7,3m dan batang 6m di carousel, yang meningkatkan kedalaman lubang maksimal hingga 37m. Juga terjadi peningkatan yang signifikan dalam kapasitas single-passnya.

    “Kami sudah menggunakan mesin bor permukaan berkualitas tinggi ini dan membuatnya lebih menarik dengan opsi umpan panjang yang baru ini. Dengan Rig Control System (RCS) yang cerdas dan layar sentuh yang mudah digunakan, kami bangga menyebut SmartROC C50 sebagai mesin bir terdepan di kelasnya,” kata Ulf Gyllander, Manajer Produk Global di Epiroc, dikutip Jumat (29/3/2024).#

    Baca Juga :  Meningkatkan keamanan melalui kemajuan deteksi objek
    RELATED ARTICLES

    Most Popular

    Recent Comments