Equipment APP.
back to top
Friday, March 14, 2025
More
    HomeAccess EquipmentTraX System Terbaru Genie Pangkas Biaya Perawatan

    TraX System Terbaru Genie Pangkas Biaya Perawatan

    Sistem track empat titik yang terdepan di pasar tersedia secara global pada empat boom lift hingga kelas 24m (80 kaki). Foto: Genie

    Trax System, produk generasi terbaru Genie, didesain untuk memangkas biaya produksi, termasuk biaya perawatan, serta meningkatkan produktivitas. Selain itu, produk terbaru Genie, yang merupakan market leader di sektor four point track system, ini akan memanjakan para pelanggan four point track system selama ini.

    Genie TraX juga dirancang dengan empat pilihan boom lift terkenal. Dua di antaranya berkapasitas standar yaitu Z®-62/40 dan S®-80 J. Sementara dua boom lift lainnya memiliki kapasitas ekstra yakni model S-45 XC™ dan S-65 XC. Kedua sistem dengan kapasitas berbeda-beda ini adalah produk terbaru di industri track system dan belum dimiliki brand lain. 

    Produk tersebut juga sengaja didesain untuk cocok dengan mesin-mesin kapasitas tinggi merek apa pun. Bekerja sama dengan mesin-mesin XC dalam menghasilkan boom lifting kapasitas ganda, TraX ingin meningkatkan fleksibilitas boom lift-nya. Dengan dual kapasitas pula, alat-alat ini dapat digunakan di lokasi proyek yang memang dituntut adanya tambahan kapasitas dan harus bekerja pada permukaan yang sensitif.

    Secara teknis, TraX ini memiliki empat trek independen yang memungkinkan dia mampu berputar ke atas dan ke bawah hingga 22 derajat. Dalam pergerakan itu, TraX juga memiliki daya cengkram yang kuat pada beban yang diangkat serta mampu mengangkat beban dalam kondisi sulit dan ekstrim sekalipun. Itu terjadi karena sistem TraX yang didesain ulang ini hadir dalam dua ukuran yaitu  rangka kecil untuk boom lift S-45 XC dan rangka besar untuk boom lift S-65 XC, Z-62/40, dan S-80 J.

     Tidak banyak juga bagian dari TraX yang butuh perawatan. Bahkan jumlahnya 50 persen lebih sedikit dari track system lain yang ada di pasar. Karena itu, perawatan terhadap bagian-bagian dari TraX ini sangat efisien dibanding yang lain. Dengan begitu pula, tuntutan akan ketersediaan suku cadang bagi perusahaan-perusahaan rental yang menyewakan alat ini kepada pelanggannya juga sangat kecil. Pasalnya, semua bagian dari TraX System sangat umum, baik untuk TraX System yang kecil maupun besar. 

    Baca Juga :  Pasar Crawler Tractor Global akan Capai Nilai $3.94 Miliar pada 2026

    Tambahan lagi, trek dapat diganti dengan ban (waktu penukaran bervariasi tergantung modelnya), sehingga memberikan fleksibilitas yang lebih besar ketika harus dijual kembali. Genie juga menawarkan kepada para pelanggannya bahwa mereka dapat mengganti model boom lift produksi 2024 yang masih menggunakan roda dengan boom lift model lebih baru yakni S-65 XC dan Z-62/40 yang sudah menggunakan TraX. Adapun model boom lift terbaru ini baru akan diluncurkan beberapa waktu mendatang.

    “Para pelanggan di industri telekomunikasi, minyak dan gas, Quarry, pemeliharaan pohon, dan konstruksi sudah menggunakan boom lift TraX selama lebih dari 15 tahun di semua musim dan kondisi alam. Mulai dari permukaan tanah yang berbatu, berpasir, berdebu, hingga permukaan tanah bersalju atau es,” kata Global Product Manager Booms, Sean Larin.

    Dia meneruskan, “Desain ulang terhadap boom lift TraX sudah diuji coba di berbagai kondisi alam tersebut dan tentu saja dilakukan dengan standar daya tahan dan keandalan Genie yang tinggi.”

    Sistem TraX Genie ini juga menawarkan tekanan kontak rata-rata 72% lebih sedikit dibandingkan dengan opsi ban standar. Hal ini disebabkan oleh distribusi bobotnya yang lebih luas. Desain seperti ini memberikan lebih banyak pilihan untuk mengoperasikan boom lift TraX baik di lantai yang sensitif dan berbobot rendah maupun di tanah berlumpur dengan tanpa harus memasang alas atau bantalan untuk menopang bobot alat berat. Sumber: Genie

    RELATED ARTICLES

    Most Popular

    Recent Comments