
Waratah Forestry Equipment telah meluncurkan H216 – sebuah mesin potong kayu keras dengan dua roller head baru yang ditambahkan pada jajaran Seri 200. Dibuat khusus untuk memotong kayu keras, H216 cukup kuat untuk menangani pohon-pohon yang paling berat secara akurat dan efisien. Desainnya yang sederhana dengan feed power yang sangat baik, pemangkasan ranting-ranting dan kapasitas pemotongan yang besar berdampak pada produktivitas pemanenan pohon yang tinggi.
“H216 dirancang khusus untuk kayu keras,” kata Brent Fisher, manajer pemasaran produk Waratah. “Head ini tidak hanya memberikan kinerja yang andal untuk pemotongan kayu keras bagi pelanggan-pelanggan kami, namun juga mampu menangani kayu lunak, pengupasan kulit kayu, dan berbagai pekerjaan lain yang terkait dengan pemotongan kayu,” jelasnya, dikutip dari rilis yang diterima Equipment Indonesia, Kamis (24/4/2024)
Dengan berat 1495 kg, head Seri 200 ini memiliki desain dua roller yang ideal untuk pemanenan kayu keras dan untuk pembersihan akhir. Lengan-lengan roller yang mengambang (floating roller arms) memungkinkan pohon digerakkan secara horizontal. Selain itu, pengangkutan kayu gelondongan mudah dilakukan melalui head itu. Opsi satu kecepatan maupun banyak kecepatan dengan kinerja tinggi menjaga kayu tetap bergerak dengan cepat.

H216 dilengkapi unit gergaji SuperCut 100S yang efisien dengan pengencangan otomatis dan lebih mudah diservis. Dengan kapasitas penggergajian yang besar, head ini dapat memotong kayu dengan diameter hingga 750 mm, sedangkan gergaji atas opsional mampu memotong kayu dengan ranting-ranting yang berat.
Untuk pemotongan ranting-ranting, mesin ini memiliki lengan dengan tenaga yang kuat untuk memangkas cabang-cabang pohon dalam berbagai ukuran diameter. Tersedia juga opsi roda penggerak yang menawarkan traksi maksimal untuk kayu-kayu yang bengkok.
Roller Head pemanen H216 menggunakan sistem kontrol TimberRiteTM H-16 untuk menjaga performa head, produktivitas, dan akurasi pengukuran yang optimal.
H216 dibuat untuk menangani kayu yang paling keras dan bengkok hingga kayu yang paling lurus serta yang terkait dengan pemotongan kayu-kayu keras. Meski secara alami mesin ini mampu menangani kayu-kayu lunak, pengupasan kulit kayu, atau penanganan banyak pohon, head ini dirancang untuk efisien dan tangkas dalam aplikasi pemangkasan dan pemanenan kayu dengan waktu siklus yang cepat.
Untuk meningkatkan proteksi dan keandalan, tersedia kotak gergaji sasis utama heavy duty, serta rangka miring dan pelindungnya. Untuk perawatan harian, prosesnya lebih mudah karena komponen-komponen penting berada di satu sisi dan engsel-engsel buka/tutup yang mudah pada penutup katup.
Waratah H216 tersedia untuk pelanggan-pelanggan di Asia Pasifik, Amerika Serikat, Kanada, Eropa, Australia, Selandia Baru, Brasil, dan Amerika Latin. (Sumber: Waratah)