
Shell Indonesia menawarkan solusi untuk meningkatkan efisiensi biaya operasional para pelaku industri kelapa sawit di Indonesia. Perusahaan minyak dan gas ini menawarkan suatu solusi pelumas yang menyeluruh untuk dapat memenuhi kebutuhan para pelaku industri kelapa sawit dalam kegiatan operasional mereka sehari-hari, menurut Pakasa Doori, B2B Marketing Manager Global Commercial PT. Shell Indonesia, dalam rilis yang diterima Majalah Equipment Indonesia, Kamis (11/2).
“Turunnya harga CPO memberikan tantangan bagi para pelaku industri minyak sawit untuk dapat meningkatkan efisiensi biaya operasional. Shell sebagai perusahaan minyak dan gas memiliki teknologi yang dapat menjawab semua tantangan ini dengan menawarkan solusi pelumas yang menyeluruh untuk dapat memenuhi kebutuhan para pelaku industri kelapa sawit dalam operasional hariannya,” ungkapnya dalam seminar yang digelar PT Shell Indonesia bertajuk “2016 Shell Palm Oil Lubricants Solution Seminar” di Medan, Jumat (29/1).
Kegiatan seminar ini diselenggarakan di tengah kondisi industri sawit yang makin lesu karena turunnya harga CPO global. Sepanjang tahun 2015, para pelaku industri sawit mengalami banyak tantangan seperti turunnya harga CPO global. Harga rata-rata CPO tahun, menurut data Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI), tidak mampu mencapai US$700 per metrik ton atau mengalami penurunan sebesar 25% dibandingkan harga rata-rata tahun 2014 yang mencapai US$ 818,2 per metrik ton.
GAPKI pada tahun 2016 ini memprediksikan industri sawit nasional masih akan menghadapi beberapa persoalan, seperti harga CPO global yang masih cenderung turun. Masalah lainnya berasal dari harga minyak mentah dunia yang juga telah menyentuh US$30 per barel. Kondisi ini diperkirakan akan berdampak pada industri dan para pelakunya.
Rentetan persoalan tersebut menantang PT. Shell Indonesia untuk mencarikan solusi yang dapat meningkat efisiensi biaya operasional para pelaku industri kelapa sawit di Indonesia lewat pemakaian pelumas. Disebutkan bahwa saat ini potensi kebutuhan pelumas untuk industri minyak sawit di Indonesia mencapai 17 juta liter per tahun. Shell senantiasa membantu untuk bisa memenuhi kebutuhan ini dengan memproduksi produk pelumas khusus untuk industri terkait di seluruh dunia termasuk di Indonesia.
Pakasa Doori menjelaskan, acara seminar ini dimaksudkan untuk memperkenalkan berbagai solusi pelumas dan teknologi Shell Lubricants bagi industri sawit yang ada di Indonesia. Kegiatan ini sengaja digelar di Medan karena merupakan salah satu sentra industri kelapa sawit di tanah air. Perusahaan-perushaan kelapa sawit yang beroperasi di daerah Sumatera Utara ini, di antaranya, Wilmar Group, London Sumatera Group, Asian Agri Group, Musim Mas Group dan lain-lain.
Selain memperkenal solusi pelumas dan keunggulan teknologi Shell, Shell Lubricants juga memanfaatkan momen ini untuk mempromosikan kegiatan Global Promo Rimula 2016 kepada para pelaku industri sawit.
“Kegiatan promosi tahunan Shell untuk kalangan industri ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada pelanggan setia sekaligus memberikan kesempatan kepada mereka untuk memperlihatkan kepemimpinan Shell dalam bidang teknologi. Tahun ini kegiatan tersebut akan diadakan di Afrika Selatan,” ungkap Pakasa Doori.
Shell Lubricants memiliki beberapa produk pelumas yang bisa memenuhi kebutuhan para pelaku industri kelapa sawit, di antaranya Shell Rimula R4X, Shell Spirax S4 TXM SAE 10W-30, Shell Omala dan Shell Gadus. Selain itu, Shell juga memiliki layanan teknis yang akan membantu memenuhi kebutuhan para pelaku industri kelapa sawit yang sangat spesifik, seperti Shell Lube Advisor & Lube Match, Shell Lube Analyst, Shell Lube Coach, Shell Lube Videocheck dan Shell Gadus Tactic.
Beberapa pelumas Shell Lubricants telah terbukti memberikan dampak positif bagi efisiensi biaya operasional bisnis di kalangan industri sawit. Salah satunya adalah pelumas mesin Shell Rimula R4X, yang dikenal sebagai pelumas yang sangat sesuai untuk memenuhi kebutuhan pelumas mesin pada kendaraan berat dan heavy duty, seperti kendaraan yang digunakan pada truk pengangkut kelapa sawit.
Beberapa keunggulan produk ini adalah kemampuan melindungi mesin dari keausan dan menjaga kebersihan mesin yang tentunya berdampak pada efisiensi penggunaan mesin. Shell Rimula R4X yang dirancang dengan sistem adiktif pembersih yang optimal akan menjaga piston tetap bersih serta mengurangi endapan lumpur di mesin diesel heavy duty.
Selain Shell Rimula R4X, Shell Lubricants juga menawarkan beragam produk pelumas untuk setiap bagian dari peralatan yang digunakan oleh pelaku industri kelapa sawit, seperti pelumas untuk persneling yaitu Gardan, pelumas Shell Spirax untuk Shell Gardan dan pelumas untuk transmisi seperti Shell Spirax dan juga Shell Gadus.


