Perusahaan rental dan genereal contractor di Surabaya, Jawa Timur, mengandalkan alat-alat berat Volvo Construction Equipment untuk menggali batu kapur guna memenuhi kebutuhan infrastruktur.

Indonesia, selama dekade terakhir, sudah membuat lompatan besar ke depan dengan membenahi infrastrukturnya dan seiring dengan itu permintaan semen dan mineral-mineral seperti gipsum dan batu kapur telah mengalami lonjakan.
Untuk memenuhi permintaan material yang terus meningkat, PT Sumber Multi Rejeki, sebuah perusahaan rental dan kontraktor umum, yang meliputi jasa-jasa minyak dan gas, pertambangan dan penggalian batu, mengandalkan kualitas, kekuatan dan daya tahan armada mesin-mesin dari Volvo Construction Equipment (Volvo CE).
“Mesin-mesin kami beroperasi setidaknya selama delapan jam sehari, setiap hari dalam seminggu,” kata Soetikno Nyoto Setiadi, pemilik dan direktur PT Sumber Multi Rejeki yang berbasisi di Jawa Timur ini. “Kami membutuhkan sebuah armada berperforma tinggi, itulah alasan kami memilih mesin-mesin Volvo.”
PT Sumber Multi Rejeki baru-baru ini menambah empat crawler excavator EC210D baru pada armada alat berat Volvo miliknya yang sudah ada, yang terdiri dari excavator EC210B LR, excavator EC210B Prime, excavator EC55B Pro – masing-masing terdiri dari satu unit, serta dua wheel loader L120F.
Di lokasi kerja itu sejak Maret 2019, mesin-mesin excavator EC210D bekerja pada tambang batu di Surabaya. Tiga dari excavator EC210D itu bekerja dengan menggunakan attachment breaker HB21, sedangkan unit keempat bekerja dengan mengandalkan bucket. Attachment breaker Volvo HB21 memiliki bobot 1739 kg dan frekuensi tumbukan hingga 600 bpm.
Didesain untuk meningkatkan produktivitas dan mengurangi konsumsi bahan bakar, crawler excavator EC210D yang kuat memiliki kapasitas bucket maksimal 1,22 m3, kecepatan memutar (slew speed) maksimal 12,3 r/mnt, dan slew torque maksimal 76,7 kNm. EC210D dilengkapi dengan engine Volvo D5E yang dikenal andal dan bertenaga.
EC210D dapat dilengkapi dengan hydraulic breaker Volvo yang dipasang di atas atau di samping, yang digunakan untuk menggebuk material-material yang paling menantang sekalipun, menghasilkan tenaga yang konsisten dan tenaga menghancurkan yang tinggi.
Alat pemecah/pemotong pipa bertenaga hidrolik rancangan Volvo dan opsi pemipaan quick coupler memberikan arus optimal ke berbagai attachment hidraulik. Saluran-saluran bantu yang canggih memungkinkan arus dan tekanan yang tepat untuk setiap attachment.
PT Sumber Multi Rejeki membeli armada mesin-mesin Volvo dari Indotruck Utama Surabaya, dealer Volvo CE di Indonesia.
“Tambang batu di Surabaya merupakan pekerjaan menantang untuk alat-alat berat sehingga setiap mesin yang kami gunakan harus sangat bisa bermanuver,” kata Soetikno Nyoto Setiadi.
“Excavator-excavator EC210D memberikan kontrol yang luar biasa dalam berbagai operasi seperti perataan, sehingga para operator mengalami pergerakan yang paling mulus dan mudah saat bergerak maupun mengangkat.”


