Traktor pertanian Yanmar telah berhasil mendemonstrasikan teknologi penentuan posisi yang presisi pada traktor-traktor otonomnya di Thailand.
Yanmar telah berhasil mendemonstrasikan teknologi penentuan posisi yang presisi pada traktor-traktor otonomnya di Thailand baru-baru ini. Dilansir dari situs Yanmar (23/7), pabrikan itu berpartisipasi dalam uji lapangan peralatan pertanian otonom yang diadakan oleh Japan International Cooperation Agency (JICA) di distrik Sri Racha, Chonburi, sebelah tenggara Bangkok, perusahaan ini mempresentasikan manfaat penghematan tenaga kerja dari sistemnya pada Robot Tractor-nya, YT5113A.
Telah dijual di Jepang sejak Oktober tahun lalu, kehadiran produk-produk Yanmar itu di acara tersebut untuk mendukung pengembangan teknologi pertanian di negara Asia Tenggara di mana populasi pertanian diperkirakan akan turun.
Selain penggerak maju, dalam mode otomatis, traktor itu dapat secara otomatis mundur, berhenti dan berputar, sedangkan dalam mode linier, manuver-manuver berkendara tertentu dilakukan dengan tangan tetapi masih dapat bergerak bolak-balik tanpa input operator. Dimungkinkan untuk gonta ganti di antara dua mode itu.
Pengoperasian dan pengaturan dikontrol melalui tablet 10 inci yang tahan lama, tahan debu, dan tahan air untuk memastikan keandalan di lingkungan pertanian yang sering keras. Selain itu, satu orang dapat mengoperasikan dua traktor, karena tablet dalam traktor berawak dapat digunakan untuk mengoperasikan traktor tak berawak secara berdampingan dengan traktor berawak, atau bahkan secara terbalik. (Sumber: Yanmar)



